Sering
Merasa Insecure ? Lakukan 5 Hal ini.
Rasa insecure seketika membuat kita tidak percaya diri. Untuk mengatasinya, di bawah ini adalah beberapa cara untuk menyembuhkan insecurity yang kamu miliki.
Mulailah untuk Menerima Dirimu Sendiri
Terimalah bahwa setiap orang memiliki kelebihan dan kekurangan. Syukuri kelebihan yang kamu miliki, lalu buatlah daftar kelebihan-kelebihan yang bisa menjadi potensi dirimu. Sadari juga bahwa kekurangan yang ada ada dalam diri bukan hal yang harus disesali. Terimalah kekurangan tersebut, dan mulailah berfokus kepada kelebihan yang bisa kita optimalkan.
Terkadang memang kita akan merasa rendah diri karena insecurity yang kita miliki. Misalnya ketika merasa pipi kita terlalu tembem, insecurity membuat kita tidak percaya diri saat berhadapan dengan orang lain.
Terimalah kekuranganmu itu, dan terima juga perasaan insecurity yang kamu rasakan. Insecurity adalah perasaan wajar yang dimiliki oleh setiap orang. Akan tetapi, jangan terlalu lama berkubang dalam perasaan insecure. Setelah menerima perasaan tidak nyaman tersebut, mulailh bangkit jangan kelebihan yang kau miliki.
Jangan Membandingkan Diri dengan Orang Lain
Membanding-bandingkan diri dengan orang lain adalah hal yang bisa seketika menghilangkan kebahagiaanmu. Ketika kita merasa insecure, memang sangat wajar jika kita otomatis membandingkan diri dengan orang lain. Dalam pandangan kita, seakan-akan orang lain tidak merasakan insecurity yang kita rasakan.
Padahal sesungguhnya, setiap orang memiliki security masing-masing. Hanya saja, hal yang menyebabkan mereka merasa tidak aman berbeda-beda. Misalnya, kamu merasa insecure dengan bentuk pipimu yang tembem, sedangkan orang lain akan merasa insecure dengan sifat pemalu mereka.
Kunci untuk menghilangkan kebiasaan membanding-bandingkan ini adalah dengan menyadari Allah memberikan kelebihan dan kekurangan kepada setiap hambanya. Kemudian carilah hal-hal yang bisa disyukuri.
Beri Perhatian Lebih kepada Hal yang Membuatmu Insecure
Memberikan perhatian lebih terhadap hal yang membuat insecure akan sedikit mengurangi perasaan rendah diri. Misalnya jika kita merasa tidak percaya diri dengan pipi yang tembem, kita bisa memperbanyak olahraga, atau mengurangi makan makanan yang banyak mengandung karbohidrat. Bagi para wanita, kita bisa memilih hijab yang modelnya bisa menutupi pipi yang tembem. Memberikan perhatian lebih terhadap kekurangan diri yang membuat kita lebih percaya diri saat berhadapan dengan orang lain.
Belajarlah untuk Berkata Positif pada Diri Sendiri
Disadari atau tidak, perasaan insecure sebenarnya disebabkan karena kita terlalu sering mengatakan hal negatif pada diri sendiri. Misalnya membatin dan mengeluh tentang pipi yang tembem, atau tinggi badan yang kurang, dan sebagainya. Kumpulan kata-kata negatif terhadap diri sendiri inilah yang kemudian membuat kita merasa tidak nyaman dengan diri sendiri, serta tidak percaya diri saat berhadapan dengan orang lain.
Agar rasa insecurity berkurang, cobalah untuk berkata yang positif pada diri sendiri saat berada di depan cermin. Perbanyaklah memuji kelebihan-kelebihan yang kamu miliki. Tujuannya tentu saja bukan untuk narsis. Narsis adalah perasaan cinta yang berlebihan pada diri sendiri. Tujuan mengatakan hal baik tentang diri sendiri akan membuat kepercayaan diri kita sedikit terangkat.
Optimis terhadap Hal-hal Baik yang akan Kamu Temui
Ketika sedikit demi sedikit berhasil menyingkirkan insecurity dalam dirimu, kamu akan merasakan nikmatnya rasa percaya diri. Seiring dengan perasaan positif pada diri sendiri, kamu akan merasakan banyaknya kesempatan-kesempatan yang akan datang pada dirimu. Kamu juga akan sadar bahwa ternyata kekurangan yang kamu miliki tidak berpengaruh dengan kesempatan yang datang. Syukurilah hal-hal baik yang datang kepadamu, dan bangkitkan perasaan optimis, bahwa akan semakin banyak hal-hal positif yang akan kita temui.
Berikut ada beberapa kesimpulan mengenai hal-hal yang menyebabkan insecure dan Hal yang bisa kita lakukan ketika sedang tidak percaya diri :
Download PDF
Secara visual bisa Anda lihat di video berikut:
πππ©π―πΌπ¦ πΌπ―π°
"π―πΎπΉπΆπ ππππΆππ πΉππππΆπ ππΆπΏπΆπ½ πΎππΉπΆπ½, ππππΎπ π·πππΎππ, πΆππππΆ ππΆππ ππΆπππΎ. π―πΆπ πΎ πΈπΆπππΎπ πΎππ πΎππΉπΆπ½πππΆ π·ππππΆπ·πΆπ, π·πππΎπππππΆ ππππππ, πΉπΆπ ππΆπππΎπππΆ ππππΆππ ππΆπ ππππΆπΆπ»ππΆπ"
π¦π». π΅πΆπΎπππΉπΎπ ππ΅
"π―πΎπΉπΆπ ππππΆππ πΉππππΆπ ππΆπΏπΆπ½ πΎππΉπΆπ½, ππππΎπ π·πππΎππ, πΆππππΆ ππΆππ ππΆπππΎ. π―πΆπ πΎ πΈπΆπππΎπ πΎππ πΎππΉπΆπ½πππΆ π·ππππΆπ·πΆπ, π·πππΎπππππΆ ππππππ, πΉπΆπ ππΆπππΎπππΆ ππππΆππ ππΆπ ππππΆπΆπ»ππΆπ"
π¦π». π΅πΆπΎπππΉπΎπ ππ΅
Bagaimana dengan kamu ? Share Cerita rasa tidak percaya dirimu dibawah ya :)
dan jangan lupa saling memotivasi satu sama lain.
Jangan lupa share dan semoga bermanfaat :)